Sukses yang Gaptek: Toko online baju bayi


Hari ini Saya mau kasih info perkembangan salah satu alumni bimbel yg cukup berhasil.
Namanya Bu Dina, yg ikut Bimbel RWP Surabaya sekitar Bulan Maret 2011.

Bimbel di Surabaya kala itu hanya 3 hari karena belum ada pengajar lain yg bisa diandalkan
(Saya dan Tim RWP yg mengajar kala itu, namun sekarang 2 Cabang Surabaya sudah bisa mengajar).

Saya ingat Bu Dina pernah merasa dirinya gaptek, tidak punya waktu cukup untuk belajar (masih karyawan yg pulang malam), punya 2 anak yg masih kecil, dan kesibukan lainnya. Namun dg semangat yg kita berikan, Bu Dina mengikuti semua materi Bimbel dengan serius.

Setiap org punya hak berhasil di Bisnis Online tanpa memandang status...!

Saya lihat  kala itu Bu Dina tekun memasukkan gambar produk bayi, mengedit theme, memasukkan kata kunci pd artikel dan gambar, dll. Dan Bu Dina rajin mempraktekkannya terus meski bimbel telah usai. Alhamdulillah sekitar Agustus 2011 Bu Dina melaporkan ke Saya sudah dapat order banyak dari beberapa kota di Indonesia. Sebagian besar pengunjung berasal dari hasil SEO Google (gratis) yg kita ajarkan selama Bimbel. Sempat Bu Dina kewalahan memenuhi permintaan konsumen karena kesibukan beliau juga kerja di kantor.

Setelah sukses di Toko Online, Bu Dina mulai melebarkan sayap belajar ilmu mencari dollar dari Amazon. Karena sudah punya dasar-dasar website dan optimasinya, Saya mendukung usaha pelebaran sayap sumber income Bu Dina. Alhamdulillah, sekitar awal Nopember 2011 Bu Dina melaporkan sudah dapat saldo dollar dari Amazon. Meskipun masih recehan katanya, namun Saya yakin sebentar lagi dollar tersebut akan recehan kuadrat. (ha...ha...ha....istilah baru!).

Dan yg membuat Saya gembira adalah, Bu Dina bersedia membuka Belajar BarengRWP di Surabaya jika sudah tepat waktunya. Tentu kita akan mengundang seluruh member RWP yg berminat dan member Bimbel RWP yg mau belajar. Sekarang Bu Dina juga membuka Kelas Bimbel RWP di Surabaya 1 :

Note : Kabar terakhir, Desember 2011,  Bu Dina sudah dapat order dari Luar Negeri utk Toko Online baju bayi nya. Meski luar negeri nya masih di Timor Timur (Kota Dili), namun Saya bersyukur banget karena pengunjung datang tanpa biaya promosi. Masih terus mengandalkan SEO Google yg gratis itu....

By: Davit Putra

0 komentar:

 
  • KURSUS WEBSITE PEMULA © 2012 | Designed by Rumah Dijual, in collaboration with Web Hosting , Blogger Templates and WP Themes